Tuesday, April 2

Cabai Cincang [Choped Chilli]

Gb 1. Cabai cincang
Cabai.......
Rasanya ada yang kurang kalau makan tidak ada pedas-pedasnya. Pedasnya merica tidak bisa menggantikan pedasnya cabai.

Karena cabai disini cukup langka dan mahal, ditambah lagi pasarnya sangat jauh, maka saya kalau membeli cabai pasti banyak sekalian.

Nah, biar cabai tidak cepat busuk dan bisa bertahan lama, saya pakai cara mendinginkannya.



Berikut cara saya menyimpan cabai biar tetap segar.
1. Cuci bersih cabai yang ada
2. Buang tangkai cabe
3. Cabai siap diproses. Biasanya, saya menggunakan food processor untuk mencincang cabai. Bila tidak mempunyai food processor, bisa dirajang saja (dicincang manual ^_^).
4. Cabai yang sudah dicincang ditaruh diwadah tertutup (kontainer take away/tepak/apa saja) yang bisa dimasukkan ke dalam freezer.
5. Simpan cabai cincang di freezer.
6. Anda sudah mempunyai persediaan cabai cincang yang tahan lama ^_^

Bila akan menggunakan si cabai ini, keluarkan cabai dari freezer 30 menit sampai 1 jam sebelum akan menggunakannya. Atau jika Anda memiliki microwave, cabai bisa langsung di defrost, tapi cukup 1 menit saja (biar tidak jadi matang cabainya).

No comments:

Post a Comment